Purwoko, Hiskia (2024) Pengaruh Prinsip Kepemimpinan Situasional Alkitabiah terhadap Efektivitas Kepemimpinan bagi Keberhasilan Eksekusi Strategi di Era Digital. Doctoral thesis, Sekolah Tinggi Teologi Internasional Harvest.

[img] Text
Cover,Dafis,Abstrak,Dapus_Hiskia.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (227MB)
[img] Text
BabI_Hiskia.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (279kB) | Request a copy
[img] Text
BabII_Hiskia.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (3MB) | Request a copy
[img] Text
BabIII_Hiskia.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (413kB) | Request a copy
[img] Text
BabIV_Hiskia.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (2MB) | Request a copy
[img] Text
BabV_Hiskia.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (570MB)
[img] Text
Lampiran_Hiskia.pdf - Submitted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial.

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Judul: Penelitian yang berjudul Pengaruh Prinsip Kepemimpinan Situasional Alkitabiah terhadap Efektivitas Kepemimpinan bagi Keberhasilan Eksekusi Strategi di Era Digital: Studi Kasus Di Grup Astra, dilakukan untuk memenuhi sebagian persyaratan penerimaan gelar doktor teologi di Sekolah Tinggi Teologi Internasional Harvest (HITS), juga untuk menambah referensi bagi studi kepemimpinan Alkitabiah yang dapat diterapkan secara efektif di lembaga Kristen dan perusahan sekuler. Latar Balakang Masalah: Keberhasilan dan pertumbuhan perusahaan ditentukan oleh kemampuan para pemimpinnya dalam merumuskan strategi yang tepat dan mengeksekusinya dengan berhasil. Untuk itu diperlukan kapasitas dan kapabilitas organisasi yang mumpuni, yang salah satu elemen paling pentingnya adalah efektivitas kepemimpinan yang ditentukan oleh penerapan prinsip kepemimpinan yang tepat. Penelitian ini berusaha menemukan pola prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah, yang dapat diterapkan secara praktis dalam siklus PDCA+T, dan menguji pengaruhnya terhadap efektivitas kepemimpinan yang ambidextrous, serta pengaruhnya terhadap keberhasilan eksekusi strategi yang telah ditetapkan perusahaan. Studi kasus dilakukan di perusahaan berskala nasional, dengan berbagai bidang usaha, yang telah beroperasi antara kurang dari 1 tahun sampai lebih dari 20 tahun, serta telah atau sedang menjalankan agenda transformasi bisnis digitalnya. Rumusan Masalah: Penelitian ini dilakukan untuk menjawab beberapa pertanyaan dengan konteks suatu organisasi: (1) Bagaimanakah kecenderungan keberhasilan eksekusi strategi yang telah ditetapkan?; (2) Bagaimanakah kecenderungan efektivitas kepemimpinan dari para pemimpinnya?; (3) Bagaimanakah kecenderungan implementasi prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah dalam siklus PDCA?; (4) Apakah ada hubungan positif dan signifikan antara efektivitas kepemimpinan dengan keberhasilan eksekusi strategi?; (5) Apakah ada hubungan positif dan signifikan antara prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah dengan efektivitas kepemimpinan?; (6) Apakah ada hubungan positif dan signifikan antara prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah dengan keberhasilan eksekusi strategi; (7) Apakah ada indikator prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah yang paling berpengaruh terhadap efektivitas kepemimpinan?; (8) Apakah ada indikator efektivitas kepemimpinan yang paling berpengaruh terhadap keberhasilan eksekusi strategi?; (9) Apakah ada indikator prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah yang paling berpengaruh terhadap keberhasilan eksekusi strategi?; (10) Apakah efektivitas kepemimpinan diperlukan sebagai mediator bagi prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah dengan keberhasilan eksekusi strategi? Variabel dan Indikator: Variabel terikat adalah Keberhasilan Eksekusi Strategi dengan indikator keberhasilan pencapaian KPI, yang diuji dengan 4 perpektif (keuangan, pelanggan, proses bisnis internal, pembelajaran & pertumbuhan). Variabel bebas ada 1, yaitu: Prinsip Kepemimpinan Situasional Alkitabiah dengan 3 indikator: Mengelola Diri yang diuji dengan 5 perspektif (Partisipasi, Arahan & Bimbingan, Apresiasi, Pembelajaran, Kolaborasi), Mengelola Tugas yang diuji dengan 5 perspektif (Jelas, Memimpin, Kemajuan, Prestatif, Basis Tim), dan Mengelola Orang yang diuji dengan 5 perspektif (Bisa, Kondusif, Akuntabilitas, Ambil Risiko, Korsa). Variabel mediasi adalah Efektivitas Kepemimpinan dengan 2 indikator: Terbuka yang diuji dengan 3 perspektif (Ide Baru, Kreativitas, Produk Baru), Tertutup yang diuji dengan 3 perspektif (Efisiensi, Optimalisasi, Adaptasi). Proses Penelitian: Penelitian ini menggabungkan pendapat para pakar, berbagai kajian Alkitabiah, dan pengalaman empiris perusahaan berskala nasional, yang sedang atau sudah menjalankan agenda transformasi bisnis digitalnya. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan kuesioner sebagai alat pengumpul data yang dikirimkan kepada para pemimpin aktif dari berbagai perusahaan di berbagai industri dan berbagai tingkat jabatan. Studi kasus dilakukan terhadap praktik di Grup Astra yang berpusat di Jakarta, Indonesia. Pengolahan data menggunakan SPSS 26. Hasil Penelitian: Dalam konteks di perusahaan Grup Astra, Prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah dapat diterapkan secara praktis dan efektif dalam pengelolaan operasional berdasarkan siklus PDCA, artinya bisa dikatakan bahwa prinsip-prinsip Alkitabiah tersebut terbukti relevan dengan kebutuhan kepemimpinan yang efektif di perusahaan sekuler. Paradigma baru dalam PDCA+T memberikan hasil, bahwa Mengelola Diri, Mengelola Pekerjaan dan Mengelola Orang secara efektif berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap Keberhasilan Eksekusi Strategi. Hubungan dan pengaruh ini semakin meningkat dengan peran mediasi Efektivitas Kepemimpinan yang ambidextrous. Kesimpulan: Sangat penting bagi para pemimpin untuk memahami kesiapan diri mereka sendiri, situasi pekerjaan, dan kondisi anak buah, untuk dapat memilih dan menjalankan prinsip kepemimpinan yang sesuai. Hal ini membutuhkan kemampuan pemimpin untuk menjadi relevan dan fleksibel. Prinsip-prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah dapat diterapkan secara universal, terutama di lembaga atau perusahaan yang menjunjung tinggi nilai-nilai. Implikasi: Ada kewajiban bagi lembaga atau perusahaan yang ingin meningkatkan keberhasilan eksekusi strateginya untuk membangun kompetensi dan praktik kepemimpinan yang lebih efektif, salah satunya adalah seperti yang ditawarkan oleh paradigma baru dalam penelitian ini. Meskipun tidak mudah bagi seorang pemimpin yang sudah lama menerapkan prinsip kepemimpinan tertentu untuk berubah, namun hasilnya nyata dan layak. Kurikulum pelatihan kepemimpinan perlu disesuaikan. Saran: Bagi para pemimpin Kristiani yang rindu menerapkan prinsip kepemimpinan situasional Alkitabiah, termasuk di perusahaan sekuler, dapat menggunakan kerangka kerja dan kiat-kiat praktis dalam disertasi ini sebagai acuan pelatihan kepemimpinan dan asesmen efektivitas kepemimpinannya. Pelatihan yang masif secara terprogram, terstruktur dan terukur akan mempercepat pembangunan kompetensi kepemimpinan yang efektif bagi keberhasilan eksekusi strategi yang telah ditetapkan. Disarankan setiap perusahaan melakukan pemotretan awal sebagai dasar penetapan kebijakan, strategi dan program-program pelatihan kepemimpinan terkait.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Contributors:
ContributionNameNIDN/NIDKEmail
UNSPECIFIEDSilalahi, Frans H.M.2302027002UNSPECIFIED
UNSPECIFIEDErsada, Linda Arih2323056301UNSPECIFIED
UNSPECIFIEDPanelewen, Vicky V.J.8823723420UNSPECIFIED
UNSPECIFIEDLiwoso, Margaretha A.8855823420UNSPECIFIED
UNSPECIFIEDOentoro, Jimmy Boaz0325036003UNSPECIFIED
Uncontrolled Keywords: Kepemimpinan; Prinsip Kepemimpinan; Prinsip Kepemimpinan Situasional; Kepemimpinan Alkitabiah; Prinsip Kepemimpinan Situasional Alkitabiah; Efektivitas Kepemimpinan; Kepemimpinan Ambidextrous; Kemampuan Ambidextrous Organisasi; PDCA; Strategi; Eksekusi Strategi
Subjects: Theology
Divisions: Pascasarjana > S3
Depositing User: Maria Rini Ndraha
Date Deposited: 14 Oct 2024 08:42
Last Modified: 14 Oct 2024 08:42
URI: http://eprint.hits.ac.id/id/eprint/254

Actions (login required)

View Item View Item